Thursday, November 25, 2021

10:50 PM
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca KODIM BOVEN DIGOEL GELAR KOMSOS DENGAN KOMPONEN BANGSA TA 2021. JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Selamat datang di Lelemuku, saat ini anda sedang membaca berita dan informasi terbaru dari Komando Daerah Militer 17 Cenderawasih. Silahkan melanjutkan untuk membaca informasi selengkapnya.

Boven Digoel – Bertempat di Balai Kampung Mawan, Distrik Mandobo, Kabupaten Boven Digoel, Kodim 1711/BVD menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan komponen bangsa lainnya Tahun Anggaran 2021 dengan tema “Mengawal Keutuhan Dan Kemajuan Bangsa Dalam Bingkai NKRI”, Kamis (25/11/2021).

Pada kesempatan ini, Kepala Staf Kodim 1711/BVD Mayor Czi Unang Suryana mengucapkan terimakasih kepada para Aparat Kampung dan komponen bangsa lainnya yang sudah berkenan hadir pada kegiatan Komunikasi Sosial Kodim 1711/BVD ini.

“Sebagai Satuan Komando Kewilayahan, kami Kodim Boven Digoel memiliki tanggungjawab menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia khususnya di wilayah perbatasan dan melaksanakan Pembinaan Teritorial (Binter) seperti kegiatan sekarang ini guna menjaga hubungan baik dan juga untuk mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat”, jelasnya.

Dikatakan Kasdim, sebagai benteng terakhir Negara dalam menjaga kedaulatan dan keutuhan NKRI, kami (TNI) tidak hanya berdiri sendiri akan tetapi juga menggandeng semua pihak dan seluruh elemen masyarakat untuk mewujudkannya.

“Pada kesempatan yang berbahagia ini saya mengajak seluruh masyarakat untuk selalu menjaga keberagaman Suku, Ras dan Agama dikarenakan bermula dari keberagaman itulah persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia dapat tercapai”, ujarnya.

Selain itu, dirinya juga mengajak masyarakat untuk senantiasa menerapkan protokol kesehatan Covid-19 saat beraktifitas dan jika ada yang belum melaksanakan vaksinasi maka segera vaksin di fasilitas pelayanan kesehatan terdekat supaya terhindar dari virus Corona.

Diakhir kegiatan, Mayor Czi Unang Suryana memberikan bingkisan sembako secara simbolis kepada perwakilan masyarakat. (Prod/Cen)

Terima kasih karena anda telah membaca berita terbaru dari Kodam Cendrawasih silahkan bagikan informasi ini kepada rekan-rekan anda.