Saturday, May 18, 2019

4:28 PM
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Korem 173/PVB Gelar Syukuran HUT Kodam XVII/Cenderawasih Ke 56. JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Selamat datang di Lelemuku, saat ini anda sedang membaca berita dan informasi terbaru dari Komando Daerah Militer 17 Cenderawasih. Silahkan melanjutkan untuk membaca informasi selengkapnya.

Biak – Danrem 173/PVB, Brigjen TNI Bahman beserta seluruh Warga Besar Korem 173/PVB dan Jajaran melaksanakan acara syukuran dalam rangka memperingati HUT Kodam XVII/Cenderawasih ke 56 tahun 2019 bertempat di Aula Graha Korem 173/PVB, Jum’at (17/05/19).

Acara syukuran yang dirangkaikan dengan buka puasa bersama tersebut  dihadiri oleh Kasrem 173/PVB, Para Kasi Korem 173/PVB, Dandim 1708/BN, Kabalak Aju Rem 173/PVB, Para Perwira, Ketua Persit dan Pengurus, Bintara, Tamtama serta Pegawai Negeri Sipil.

Mengawali Sambutanya Danrem 173/PVB, menyampaikan ucapan Selamat Ulang tahun kepada kita semua keluarga besar Kodam XVII/Cenderawasih dan selamat menunaikan ibadah puasa bagi anggota yang beragama Islam.

“Peringatan hari ulang tahun merupakan momentum penting, karena mengandung nilai historis berupa rekam jejak perjalanan  pengabdian satuan yang dapat dijadikan cermin dalam melanjutkan pengabdian di masa yang  akan  datang. Peringatan hari ulang tahun yang bertepatan dengan bulan suci ramadhan ini juga menjadi salah satu wahana untuk semakin menumbuhkan jiwa dan mental yang kuat serta  membangkitkan semangat dan  kecintaan terhadap satuan, karena hal tersebut merupakan  implementasi  dari pada nilai –nilai ibadah puasa itu sendiri, hal tersebut harus di wujudkan  melalui  sikap dan perilaku dengan senantiasa menjaga  citra   dan  nama baik satuan”. tambah Danrem 173/PVB.

Dalam uraian Hikmahnya Ustad Ali Mukti Albhukhori  menyampaikan bahwa Puasa mengajarkan kepada kita semua untuk saling berbagi dengan sesama, kebersamaan serta mengajarkan kepada kita untuk meningkatkan kepedulian terhadap sesama oleh karena itu momentum puasa ini hendaknya menjadi wahana untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT, karena setiap amalan yang kita lakukan di bulan ini akan mendapatkan pahala yang berlipat ganda dari Allah SWT.

Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Danrem 173/PVB beserta Ibu yang diberikan kepada Prajurit berprestasi, serta pemberian Tali Asih kepada anak – anak yatim keluarga besar Korem 173/PVB dan anak – anak dari Panti Asuhan yang berada di Kabupaten Biak Numfor.

Terima kasih karena anda telah membaca berita terbaru dari Kodam Cendrawasih silahkan bagikan informasi ini kepada rekan-rekan anda.