Tuesday, May 21, 2019

2:03 PM
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca SAFARI RAMADHAN MASJID AL-JIHAD, WALI KOTA SOROTI KONDISI MASJID. JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Selamat datang di Lelemuku, saat ini anda sedang membaca berita dan informasi terbaru dari Kota Jayapura Silahkan melanjutkan untuk membaca informasi selengkapnya.

WALI KOTA JAYAPURA DR BENHUR TOMI MANO, MM SAAT DI MASJID AL-JIHAD ARGAPURA

JAYAPURAKOTA – Safari Ramadhan kedelapan di Masjid Al-Jihad Argapura oleh rombongan Wali Kota Jayapura Dr Benur Tomi Mano, MM soroti kondisi masjid. Bangunan masjid Al-Jihad yang beberapa waktu lalu terdampak banjir akibat irigasi tersumbat, kini telah diatasi pihak Pemerintah Kota Jayapura.

“Masjid Al Jihad ini aman dari banjir, namun hotel di depannya beberapa waktu lalu membuat air tergenang, namun sekarang sudah digali saluran air dan terhindar dari banjir. Sehingga bisa dialihkan airnya ke laut,” katanya.

Pentingnya memperhatikan analisis dampak lingkungan agar umat Islam yang hendak menunaikan sholat, mendapat kenyamanan. Permukiman di sekitar tempat ibadah juga harus memperhatikan kondisi saluran air, dan yang terpenting untuk menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak mengotori.

Pembangunan yang massive di Kota Jayapura tidak membatasi siapa saja. Seluruh suku, agama, ras dan golongan memiliki hak yang sama untuk tinggal dan menetap di Kota Jayapura. Dengan bersama-sama menjaga lingkungan tempat tinggal terutama di rumah ibadah.

Pada kesempatan itu, Wali Kota mengakrabkan diri dengan memberikan sejumlah pertanyaan kepada pemuda masjid dan majelis Ta’lim. Untuk kemudian diberikan reward bagi siapa yang bisa menjawabnya. (HUMAS)

Humas Setda Kota Jayapura

The post SAFARI RAMADHAN MASJID AL-JIHAD, WALI KOTA SOROTI KONDISI MASJID appeared first on Humas Pemerintah Kota Jayapura.

Terima kasih karena anda telah membaca berita terbaru dari Pemkot Jayapura, silahkan bagikan informasi ini kepada rekan-rekan anda.