Monday, May 20, 2019

11:08 AM
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Satgas Yonif 412 Kostrad Tanamkan Cinta Tanah Air Sejak Usia Dini. JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Selamat datang di Lelemuku, saat ini anda sedang membaca berita dan informasi terbaru dari Komando Daerah Militer 17 Cenderawasih. Silahkan melanjutkan untuk membaca informasi selengkapnya.

Puncak Jaya – Satgas Pamrahwan Kabupaten Puncak Jaya Yonif Mekanis Raider 412 Kostrad melaksanakan penanaman rasa cinta tanah air kepada siswa sekolah darurat Pos Sanoba yang dilakukan oleh Perwira Hukum Satgas Pamrahwan Yonif Mekanis Raider 412 Kostrad Letda Chk Danang Setiyadi,S.H. Sabtu (18/5).

Kegiatan ini dalam rangka menjalankan progran Staff Hukum yang bertujuan memberikan pemahaman menjadi warga negara yang baik. Sebagai cara membentuk generasi muda menjadi warga negara yang baik, khususnya anak-anak usia sekolah dasar Pakum Satgas memberikan pengenalan mengenai wawasan kebangsaan guna menanamkan rasa cinta tanah air kepada anak-anak.

“Mereka inilah yang akan mengubah Kabupaten Puncak Jaya, dengan adanya Satgas kami ini, kami sangat berharap kedepannya mereka mempunyai kehidupan yang lebih layak serta menjadi pribadi yang mendasarkan NKRI dalam kehidupan mereka”, ujar Pakum.

“Om Pakum sangat menyenangkan sekali, dia memberitau kepada kami tentang Indonesia sehingga kami semua sekarang tau bahwa Papua adalah Indonesia dan kami sekarang tau bahwa banyak saudara kami yang di luar papua. Kami ingin lihat Monas dan TMII di Jakarta seperti cerita Pakum, kami senang sekali bisa sekolah di Sekolah Darurat di Pos Sanoba”, ucap Lukas Wonda siswa sekolah darurat Pos Sanoba.

Terima kasih karena anda telah membaca berita terbaru dari Kodam Cendrawasih silahkan bagikan informasi ini kepada rekan-rekan anda.