Thursday, March 5, 2020

3:36 PM
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca SIMULASI PENYUSUNAN DATA TRANSAKSI HARIAN PERANGKAT DAERAH YANG DI SELENGGARAKAN OLEH BADAN KEUANGAN DAERAH KABUPATEN YALIMO. ELELIM, LELEMUKU.COM - Selamat datang di Lelemuku, saat ini anda sedang membaca berita dan informasi terbaru dari Kabupaten Yalimo. Silahkan melanjutkan untuk membaca informasi selengkapnya.

            Elelim ,28 Pebruari 2020, Mengantisipasi terjadi penundaan dan pengurangan transfer Dana Alakosi Umum ke Pemerintah Daerah sebagaimana termuat didalam Peraturan Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor :85/PMK.03/2019, maka pemerintah Kabupaten Yalimo mengadakan simulasi dan pelatihan kepada para bendaharawan Perangakat Daerah yang ada dilingkungan Pemeritah Kabupaten Yalimo untuk tetap menggunakan pola baru tersebut. Permasalahan  ini merupakan  langkah terhadap  Transfer  Dana Alokasi Umum (DAU), Dana Bagi Hasil (DBH ) yang bersumber dari Rekening Kas Umum Negara ( RKUN ) ke Rekening Kas Umum Daerah ( RKUD ) maka Pemerintah Kabupaten Yalimo harus menyampaikan rekapitulasi transaksi harian dengan lampiran Daftar Transaksi Harian OPD. Permasalahan  tersebut disampaikan Kepala Bidang Akuntansi Laurensus Yulianto Pasa ST, ketika memberikan materi pelatihan kepada para bendahara OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Yalimo yang dilaksanakan pada hari jumat tanggal 28 pebruari 2020 pukul 09:00 waktu elelim sampai selesai bertempat di Aula Badan Keuangan Daerah Kabupaten Yalimo

.          Berkaitan dengan hal tersebut Badan Keuangan Daerah melaksanakan kegiatan simulasi penyusunan Data Transaksi Harian Organisasi Perangkat Daerah ( DTH OPD) yang dihadari oleh Kepala Badan Keuangan Daerah Kabupaten Yalimo, Poltak Banjar Nahor, S.Pd, MM dan pemateri Kabid Aset Abraham Rumere , Kabid Pengelolaan Keuangan Helmut Helakombo, serta para bendahara OPD. Selanjutnya  Kepala Badan Keuangan Daerah Poltak Banjar Nahor mengatakan para bendahara Pengeluaran harus bekerja sama dengan kepala SKPD dan Badan Keuangan.

Terima kasih karena anda telah membaca berita terbaru dari Pemkab Yalimo, silahkan bagikan informasi ini kepada rekan-rekan anda.