Thursday, July 23, 2020

7:54 AM
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Babinsa Kawal Penyaluran BLT Dan PKTD Kepada Warga Binaannya. JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Selamat datang di Lelemuku, saat ini anda sedang membaca berita dan informasi terbaru dari Komando Daerah Militer 17 Cenderawasih. Silahkan melanjutkan untuk membaca informasi selengkapnya.

Wamena – Prajurit TNI Babinsa Koramil 01 Wamena Kodim 1702 Jayawijaya mengawal penyaluran program pemerintah Bantuan Langsung Tunai (BLT) dan program Padat Karya Tunai Desa (PKTD) tahun anggaran 2020 di Distrik Musatfak Kab. Jayawijaya, (22/07).

Penyaluran dana BLT dan PKTD dihadiri OPD diantaranya oleh Fatah Yasin ( Kadispora Kab.Jayawijaya) didampingi Drs. Karel Tehupuring. MM ( Kadis PTSP), Albert alua s.sos (Kepala Distrik Musatfak ), Dua Personel Polres, Dua personel Kodim, Satu pers kejaksaan, Satu personel Staf Bpmk dan Satu personel Satpol pp.

Penyaluran BLT dan PKTD secara simbolis dilakukan Kadispora Fatah Yasin kepada para Kepala Kampung yang berada di wilayah Distrik Musatfak.

Dalam keterangannya Kadispora mengatakan bahwa kehadiran kami disini selain untuk memastikan bahwa bantuan tepat sasaran kepada warga terdampak virus corona (COVID-19),” ungkapnya

Kepala Distrik Musatfak mengatakan dana BLT dan PKTD ini diserahkan kepada para kepala kampung dan selanjutnya dibagikan buat warga di wilayah Musatfak secara merata tanpa ada potongan apapun,”kata Kadistrik

Ia mengaku bantuan bisa diserahkan saat ini karena semua prosedur administrasi sudah lengkap,”tambahnya

“Kadispora mengatakan Bantuan ini merupakan wujud kehadiran pemerintah di tengah-tengah masyarakat pada situasi wabah virus corona saat ini, Semoga bantuan ini dapat meringankan beban ekonomi warga,”harapnya.

Sementara itu, Babinsa  Serda Adnan mengingatkan  agar seluruh warga tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan ketentuan penanganan COVID19 seperti menggunakan masker, cuci tangan dengan sabun, menjaga jarak serta menghindari kerumunan orang.

“Warga juga diajak selalu berdoa semoga Tuhan  Yang Maha ESa melindungi kita semua dan cepat menghilangkan wabah virus corona ini sehingga kita dapat kembali beraktivitas seperti sedia kala sehingga kampung  ini semakin maju,

Serda Adnan juga menyampaikan terima ksih kepada seluruh warga yang mendukung pembagian bantuan ini sehingga bisa berjalan baik, aman dan lancar,” tutup Serda Adnan.

Terima kasih karena anda telah membaca berita terbaru dari Kodam Cendrawasih silahkan bagikan informasi ini kepada rekan-rekan anda.