Tuesday, October 27, 2020

10:43 PM
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Kapolsek Jayapura Utara Peduli Korban Kebakaran Dok IX Berikan Bantuan. JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Selamat datang di Lelemuku, saat ini anda sedang membaca berita dan informasi terbaru dari Kepolisian Resor Jayapura Kota. Silahkan melanjutkan untuk membaca informasi selengkapnya.
Kapolsek Jayapura Utara Bersama Personil Ketika
Menyeragkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran
Polresta Jayapura Kota,- Peduli dengan korban kebakaran di Dok IX, Kapolsek Jayapura Utara Iptu Handry Bawiling, S.Sos., M.M menyerahkan bantuan kepada warga yang menjadi korban bertempat di Posko Penampungan sementara korban kebakaran di Kantor Dinas Pendidikan, Perpustakaan dan Arsip Daerah P&P Provinsi Papua Jl.Tanjung Ria Dok IX Distrik Jayapura Utara, Selasa (27/10) pagi.

Penyerahan Bantuan oleh Polsek Jayapura Utara diserahkan langsung Kapolsek Jayapura Utara Iptu Handry Bawiling, S.Sos., M.M beserta Wakapolsek Iptu Septinus Mambruaru dan personil.

"Bantuan yang kami serahkan berupa air mineral, pampers untuk keperluan bayi dan balita, obat-obatan dan pakaian layak pakai," Ungkas Kapolsek Jayapura Utara saat dikonfirmasi.

Ia mengatakan, penyerahan bantuan tersebut merupakan kepedulian Polsek Jayapura Utara terhadap korban-korban kebakaran dan juga rasa duka terkait musibah yang telah dialami oleh korban.

"Untuk para korban kebakaran, semoga diberikan ketabahan dan kesabaran, Ini musibah bagi kita semua, Semoga bantuan yang kami berikan dapat dimaanfaatkan," Ujar Kapolsek.

Ditambahkan juga, "untuk saat ini Resta Jayapura Kota dan Polsek Jayapura Utara telah menempatkan beberapa personil untuk melaksanakan pengamanan diposko kebakaran guna untuk melakukan pengawalan agar dapat mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, dengan adanya personil polri di posko kebakaran ini juga merupakan bentuk kepedulian agar kegiatan penyerahan bantuan yang berdatangan dapat berjalan aman dan lancar," Imbuh Iptu Handry Bawiling, S.Sos., M.M.(*)


Penulis : Subhan

Terima kasih karena anda telah membaca berita terbaru dari Polres Jayapura Kota, silahkan bagikan informasi ini kepada rekan-rekan anda.