![]() |
Subsatgas Si Ipar Saat Melaksankan Giat Belajar Mengajar |
Polresta Jayapura Kota - Berlokasi di Rumah Belajar Perumnas 4 Waena, personel Subsatgas Si Ipar melaksanakan kegiatan belajar mengajar kepada anak-anak yang putus sekolah dan tidak bisa calistung atau lebih di kenal dengan tidak bisa baca tulis dan menghitung, Kamis (24/04) pagi.
Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut personel Subsatgas Si Ipar Operasi Rasaka Cartenz 2025 memberikan materi kepada anak-anak di mulai dari cara membaca menulis serta menghitung sehingga nantinya secara bertahap anak-anak bisa dan dapat lancar dalam ketiga hal tersebut.
Kasubsatgas Si Ipar ORC 2025 Polresta Jayapura Kota AKP Muh Lalang, S.E mengatakan pihaknya akan senantiasa hadir memberikan edukasi dan wawasan terkait dengan cara membaca, menghitung dan menulis kepada anak-anak yang putus sekolah dan tidak bisa calistung.
“Kami dari Subsatags Si Ipar berharap dengan adanya kegiatan ini dapat turut membantu anak-anak dalam memahami cara membaca, menulis dan berhitung sehingga nantinya dapat menguasai hal tersebut, karena seperti yang kita tau membaca, menulis dan menghitung merupakan hal dasar yang sangat penting” ujar AKP Lalang.
Lanjut Kasubsatgas Si Ipar AKP Muh Lalang, S.E berharap semoga dengan adanya kegiatan ini dapat turut menurunkan angka anak anak yang putus sekolah dan tidak bisa baca tulis serta memberikan dampak positif kepada anak-anak generasi penerus bangsa.
“Kami harap semoga dengan adanya giat ini dapat turut memberikan dampak yang positif kepada anak anak penerus bangsa dan turut serta menurunkan angka anak-anak yang putus sekolah dan tidak bisa calistung khususnya di Kota Jayapura”.(*)
Penulis : Danu
Terima kasih karena anda telah membaca berita terbaru dari Polres Jayapura Kota, silahkan bagikan informasi ini kepada rekan-rekan anda.