Wednesday, October 21, 2020

1:54 PM
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Kodim 1711/BVD Laksanakan Sosialisasi P4GN Dan Tes Urine Kepada Anggota. JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Selamat datang di Lelemuku, saat ini anda sedang membaca berita dan informasi terbaru dari Komando Daerah Militer 17 Cenderawasih. Silahkan melanjutkan untuk membaca informasi selengkapnya.

Boven Digoel – Kodim 1711/BVD melaksanakan kegiatan sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) dan Tes Urine kepada anggota Kodim 1711/BVD. Senin(19/10/2020).

Kegiatan ini merupakan salah satu upaya pencegahan yang bertujuan agar Personel Kodim 1711/BVD tidak menyalahgunakan Narkoba maupun terlibat dalam peredaran gelap Narkoba.

Dalam Sambutannya, Kasdim 1711/BVD Mayor Czi Unang Suryana mengatakan kegiatan ini sebagai tindakan preventif untuk mencegah anggota Kodim 1711/BVD agar terhindar dari bahaya Narkoba serta tidak menjadi pemakai ataupun pengedar narkoba.

Lanjutnya, Bagi Prajurit TNI AD khususnya  anggota Kodim 1711/BVD beserta keluarga untuk menjauhi Narkoba karena dengan memakai narkoba dapat merusak mental dan masa depan kita nantinya.

“Mari bersama-sama menghidari dan memberantas penyalahgunaan penggunaan narkoba agar tumbuh generasi penerus bangsa yang kompetitif yang sehat serta terhindar dari bahaya narkoba”. Pungkasnya.

Kegiatan sosialisasi P4GN dan tes urine berjalan dengan aman dan mendapat respon baik dari anggota Kodim 1711/BVD serta dalam pemeriksaan tes urine semua dinyatakan negatif tidak ditemukan anggota yang memakai atau menkomsumsi narkoba.

Terima kasih karena anda telah membaca berita terbaru dari Kodam Cendrawasih silahkan bagikan informasi ini kepada rekan-rekan anda.