Sunday, June 19, 2022

1:50 PM
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Dampingi Penyaluran BLT, Babinsa Waropen Bawah Pastikan Penerima Tepat Sasaran. JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Selamat datang di Lelemuku, saat ini anda sedang membaca berita dan informasi terbaru dari Komando Daerah Militer 17 Cenderawasih. Silahkan melanjutkan untuk membaca informasi selengkapnya.

Waropen – Dalam rangka memastikan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) di wilayah tepat sasaran dan berjalan lancar, Sertu Calvin Kemis Babinsa Koramil 1709-03/Waropen Bawah Kodim 1709/Yawa hadir mendampingi aparat kampung untuk menyalurkan BLT langsung kepada warganya di Kampung Kemon Jaya Distrik Urei Faisei Kabupaten Waropen, Minggu (19/06/2022).

Diungkapkan Babinsa, Penyaluran BLT sejumlah Rp. 900.000,- kepada masyarakat Kemon Jaya yang berhak menerima, diawali dengan penyaluran BLT di Balai Kampung kepada warga yang berada disekitarnya, kemudian dilanjutkan dengan pembagian BLT yang menyasar langsung ke pintu-pintu rumah warga binaannya.

“Saya berpesan untuk warga yang menerima bantuan tunai ini, dapat lebih bijak dalam memanfaatkannya, dahulukanlah kebutuhan yang lebih penting, seperti membeli kebutuhan bahan pokok, sehingga dapat memenuhi kebutuhan harian keluarga masing-masing, jangan digunakan untuk kebutuhan lain yang tidak membawa manfaat sama sekali untuk keluarga kita,” kata Babinsa.

“Semoga dengan adanya bantuan tunai ini, seluruh masyarakat tidak terlena dan menjadi malas-malasan untuk meningkatkan perekonomiannya masing-masing, namun kiranya dapat menjadi dorongan semangat, agar warga lebih bersemangat lagi untuk bekerja dan berusaha untuk meningkatkan perekonomian dan kesejahteraannya, serta dapat mendukung segala percepatan pembangunan yang ada diwilayah ini,” harap Sertu Calvin.

Salah satu warga yang tak ingin disebutkan namanya menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah yang telah menyalurkan BLT kepada warga.

“Kami sangat senang dibantu Babinsa. Tentunya bantuan ini sangat membawa manfaat yang besar bagi keluarga kami,” ucapnya.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih.

Terima kasih karena anda telah membaca berita terbaru dari Kodam Cendrawasih silahkan bagikan informasi ini kepada rekan-rekan anda.