Wednesday, February 21, 2024

1:16 PM
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca OJK Papua Gelar Edukasi Keuangan Inklusif Bersama Penyandang Disabilitas Kota Jayapura.
OJK Papua Gelar Edukasi Keuangan Inklusif Bersama Penyandang Disabilitas Kota Jayapura

JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Papua menggelar Edukasi Keuangan bersama Komunitas Penyandang Disabilitas Kota Jayapura dengan Tema “Keuangan Semakin Inklusif bagi Penyandang Disabilitas” pada Rabu, 21 Februari 2024.

Menurut perwakilan OJK Papua, Mochammad Akbar bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan literasi keuangan penyandang disabilitas. 


Ia berharap seluruh materi yang akan disampaikan dalam edukasi dapat memberikan pemahaman yang lebih baik serta mempermudah akses masyarakat disabilitas terhadap layanan keuangan di fasilitas umum.


“Semoga penyandang disabilitas mendapatkan literasi keuangan dan mempermudah layanan masyarakat bagi penyandan disabilitas,” harap Akbar.


Sementara itu, Divisi Kemitraan Yayasan Papua Mandiri (YAPMI), Roby Nyong menekankan pentingnya pengertian keuangan inklusif bagi penyandang disabilitas. 


“Masyarakat dengan kebutuhan khusus perlu sekali mengetahui hal tersebut karena merekalah yang akan merasakan dampaknya saat menghadapi kendala di sektor perbankan,” sebut dia.


Ia mengungkapkan banyak disabilitas yang mengalami kesulitan saat membuka rekening atau mengakses program Kredit Usaha Rakyat (KUR). 


“Hal ini menjadi masalah besar di Papua dan perlu segera diatasi,” harap Roby. 


Materi yang diberikan dalam kegiatan itu adalah fungsi dan tugas  serta laporan keuangan yang disampaikan oleh OJK, Asuransi Sosial oleh Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan, Informasi Layanan Difabel dan Produk-Produknya oleh Bank Papua. (Laura Sobuber)